Tata Kelola dan Perilaku Bisnis Stand/Booth Container

Karya :
Dr. Tona Aurora Lubis, SE., MM
Drs. Firmansyah, ME

Spek Buku:
Ukuran A4
Cover Artcarton 260 gsm
HVS 70 gr
127 Halaman

Deskripsi

Booth Container merupakan bangunan sementara (yang biasanya berbentuk peti kemas besar) yang digunakan untuk menyiapkan dan menjual makanan kepada masyarakat umum, biasanya booth container dapat ditemukan pada lokasi yang terdapat sekelompok orang yang menghabiskan waktu luang seperti di alun-alun, perkotaan, taman, dan sejenisnya.

Popularitas jajanan jalanan ini sangat terkait dengan cara hidup di kota-kota besar, yang penduduknya tidak punya waktu untuk menghabiskan 1 atau 2 jam di sebuah restoran. Mengamati perkembangan fenomena dalam beberapa tahun terakhir, kita juga bisa mengenali bahwa popularitas makan di jalanan adalah hasil dari mode atau gaya hidup, sehingga tidak dapat dipisahkan dan akan selalu berkembang mengingat bisnis makanan selalu dinamis dan berkembang secara terus menerus.

Buku ini memberikan penjelasan mengenai Tata Kelola bisnis Stand/Booth Container, perilaku bisnis didalamnya serta kaitannya dengan kewirausahaan. Buku ini dapat digunakan sebagai referensi bagi mahasiswa, baik strata 1, strata 2 ataupun strata 3 pada bidang kajian yang terkait. Buku ini juga dapat digunakan sebagai bahan dalam pengambilan keputusan. Kami sangat berharap buku ini dapat berguna dan bermanfaat bagi banyak pihak.

Tata Kelola dan Perilaku Bisnis Stand/Booth Container

Ulasan

Belum ada ulasan.

Jadilah yang pertama memberikan ulasan “Tata Kelola dan Perilaku Bisnis Stand/Booth Container”

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *