Dr. Sigit Indrawijaya, SE, M.SiDr. Sigit Indrawijaya, SE, M.Si dilahirkan di Kota Jambi  pada tanggal 01 Desember 1977  merupakan anak ketiga dari lima bersaudara dari pasangan Drs. H. Rasman Adiwijaya (Alm) dan Soedarti (Alm). Pendidikan SDN ditamatkan di SD Negeri 47/IV Kota Jambi, SMP Negeri 7 Kota Jambi dan SMA Negeri 1 Kota Jambi. Pendidikan Sarjana (S1) tempuh di Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Jambi lulus Tahun 2000. Pada Tahun 2011 penulis menyelesaikan pendidikan Magister Science (S2) pada Program Pascasarjana Universitas Padjadjaran. Pendidikan Strata 3 atau Program Doktor dijalani penulis sejak Tahun 2014 yang ketika itu masih di bawah naungan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi, tamat pada Tahun 2020.

            Penulis bekerja sebagai tenaga pengajar atau dosen pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi sejak Tahun 2006. Penulis juga menjabat sebagai Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Nurdin Hamzah (STISIP NH) Jambi. Mata kuliah yang diampu antara lain Kewirausahaan, Studi Kelayakan Bisnis, Teknik Proyeksi Bisnis, Komunikasi Bisnis, Statistik dan Metodologi Penelitian. Selama menempuh pendidikan pada Program Doktor Ekonomi peneliti telah menghasilkan  tulisan yang telah diterbitkan pada jurnal Internasional bereputasi pada (1). International Journal of Economics, Commerce and Management United Kingdom Vol. 8, Issue 5, April 2020, ISSN  2348 0386 dengan judul  “The Influence Of Muslim Business Empowerment Of Community Welfare In Jambi Province, Indonesia Saat ini Penulis Sebagai tenaga edukatif telah menduduki jabatan fungsional Lektor  (golongan ruang III/d) pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi.

Buku yang diterbitkan :
1. FAKTOR-FAKTOR KETIDAKAKTIFAN BUMDESA DI PROVINSI JAMBI (2020)

Dr. Sigit Indrawijaya, SE, M.Si

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *