Dr. Ir. Islah Hayati, M.Sc. Penulis adalah dosen pada Fakultas Pertanian Universitas Jambi di Jambi. Lahir di Biaro, 13 Agustus 1960. Pendidikan sekolah dasar hingga menengah atas diselesaikan di kota Bukit Tinggi. Pendidikan Sarjana Pertanian diselesaikan di Universitas Andalas Padang pada tahun 1984. Pendidikan Master of Science di bidang Fitopatologi diselesaikan penulis di University of Arkansas pada tahun 1991. Pada tahun 2013 penulis mendapatkan kesempatan melanjutkan studi S3 di Program Studi S3 Fitopatologi pada Sekolah Pasca Sarjana IPB Bogor, Gelar Doktor diraih pada tahun 2020 setelah menyelesaikan disertasinya tentang genangan air dan perkembangan penyakit meranggas (kanker batang) pada tanaman duku yang disebabkan oleh Phytophthora. Saat ini, penulis kembali aktif sebagai staf pengajar di Fakultas Pertanian Universitas Jambi, pada Jurusan Agroekoteknologi. Selain aktif mengajar pada program sarjana (S1), juga mengajar pada program magister Fakultas Pertanian Universitas Jambi. Secara konsisten mengampu mata kuliah dasar-dasar perlindungan tanaman, mikrobiologi, ilmu penyakit tumbuhan, dan ketahanan tanaman. Disamping menjalankan tugas pokok, juga aktif mengikuti pertemuan-pertemuan ilmiah, seminar, baik nasional maupun internasional, menulis. Beberapa artikel diterbitkan pada jurnal nasional terakreditasi dan internasional bereputasi.

Karya yang telah diterbitkan:
PERUBAHAN IKLIM CEKAMAN DAN SISTEM PERTANIAN MASA DEPAN (2023)

Dr. Ir. Islah Hayati, M.Sc

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *